PERAN PEREMPUAN DALAM KETAHANAN KESEJAHTERAAN KELUARGA
Editor 09 Januari 2019 22:11:36 WIB
SIDASAMEKTA KEPEK - Trimulyo (29/12), Kepek Gumbregah memotivasi kegiatan hingga masyarakat selalu ada ruang untuk berkreasi dan inovativ. Demikian yang selalu menjadi inspirasi Kepala Desa Kepek Bapak Bambang Setiawan B.S. Tidak mengenal lelah dalam mendampingi dan membina warganya. Pada kali ini Kegiatan Hari Ibu Nasional yang ditetapkan setiap tanggal 22 Desember di peringati oleh warga masyarakat, pada tahun 2018 ini yang ke 90.
Pemerintah Desa Kepek tetap mengagendakan acara guna memperingati namun terlaksana pada hari sabtu tanggal 29 Desember 2018 pada penghujung tahun 2018, acara diselenggarakan di Balai Padukuhan Trimulyo I, yang dihadiri para Ibu-ibu kelompok PKK dan Dasa Wisma dari sepuluh Padukuhan di Desa Kepek. Hadir juga Ibu Ketua Penggerak PKK Desa Kepek Ibu Sri Purwaningsih, S.Pd. dalam sambutanya mengingatkat betapa pentingnya adanya peran kaum perempuan atau Ibu-ibu guna melengkapi fungsi dalam ketahanan keluarga yang sejahtera. Peringatan Hari Ibu kali ini mengambil tema “Maju bersama meningkatkan peran perempuan dalam membangun ketahanan keluarga menuju kesejahteraan bersama”.
Sesuai dengan tema acara segaligus pelibatan masyarakat kali ini mengundang nara sumber dari Petugas Penyuluh Lapangan Bapak Budi Kuncoro,STP memberikan banyak materi tentang pemanfaatan lahan kosong dimana bisa di olah menjadi lahan pertanian seperti media tanam sayuran, buah maupun peternakan atau budidaya ikan yang mendatangkan hasil dan bila ada kelebihan bisa di jual sebagai pendapatan ekonomi keluarga, namun demikian dengan tehnik pemanfaatan dan pengolahan yang benar bisa menjadi sumber peningkatan kesejahteraan keluarga.
Dokumen Lampiran : HARI IBU MENINGKATKAN PERAN PEREMPUAN DALAM KETAHANAN KELUARGA
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Karya Bhakti TNI di Kalurahan Kepek
- Pembinaan Kegiatan Dais di Kalurahan Kepek dari Paniradya DIY
- Pisah Sambut Panewu Wonosari
- Pengumuman Lelang Pengadaan Peralatan Mebelair dan Aksesoris Ruangan
- Sosialisasi Penataan dan Peningkatan Kualitas Kawasan Pemukiman Kumuh
- Sosialisasi Penataan dan Peningkatan Kualitas Kawasan Pemukiman Kumuh
- coba