KARANG TARUNA KEPEK RAYA WAKILI GUNUNGKIDUL DALAM AJANG KARANG TARUNA BERPRESTASI TINGKAT PROVINSI

ABDUL MALIK NURROKHMAN 19 Juli 2022 19:33:15 WIB

Wonosari - Pagi hari Selasa (19 Juli 2022), para anggota Karang Taruna Kepek Raya terlihat rapi dengan seragam mereka. Mereka kompak memakai seragam baru yang tampak profesional. Hari itu merupakan hari yang membahagiakan sekaligus menegangkan. Karang Taruna Kepek Raya terpilih mewakili Gunungkidul dalam ajang Karang Taruna Berprestasi Tingkat Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Ajang bergengsi ini menjadi salah satu agenda besar Karang Taruna Kepek Raya. Segala persiapan telah dilakukan sejak berhari-hari yang lalu untuk penilaian. Tim penilai melakukan kunjungan langsung untuk meninjau serta menilai lapangan pilar-pilar berprestasi karang taruna tingkat provinsi. Tim penilai terdiri dari beberapa orang. Gusti Kanjeng Ratu Hayu selaku Ketua Karang Taruna Daerah Istimewa Yogyakarta turut hadir sebagai salah satu tim penilai. Selain GKR Hayu, ada tim penilai lainnya yaitu Drs. Sebo Admojo, M.Si., dra. Siti Mulyani, drs. Prih Wardoyo, M.Pa., dan Dr. Sugiyanto, S.Sos., MM. Rombongan tim penilai mendapat transportasi berupa dua buah odong-odong untuk lebih leluasa berkeliling menikmati suasana Kepek.

Acara penilaian dimulai dari Balai Kalurahan Kepek. Hadirin menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Karang Taruna dengan khidmat. Kemudian, acara dilanjutkan dengan beberapa patah kata sambutan. Pak Bambang Setiawan selaku Lurah Kepek mengaku bangga dengan Karang Taruna Kepek Raya. Ia mengatakan bahwa, “Kalau desanya maju itu bukan karena perangkat desanya, tetapi karena karang tarunanya.” Panewu Wonosari Drs. Siswanto, Ketua Karang Taruna Kabupaten Gunungkidul Agus Mantara, Kepala Dinas Sosial Ir. Asti Wijayanti, dan Bupati Gunungkidul H. Sunaryata turut hadir dalam kesempatan tersebut. Rangkaian acara selanjutnya adalah presentasi program kerja Karang Taruna Kepek Raya. Selain rangkaian acara formal, hadirin disuguhkan penampilan kesenian dari warga Kepek. Terdapat juga jajanan pasar yang membuat suasana semakin menghangat. Tim penilai juga mendatang Sekretariat Karang Taruna Kepek Raya yang ada persis di belakang Balai Kalurahan Kepek.

Setelah melakukan penilaian fisik administrasi, rombongan tim penilaian melakukan peninjauan di beberapa tempat unggulan Kepek. Tim bertolak ke area Patung Sapi untuk melihat Kuliner Sabtu Pagi Patung Sapi (Kusapa Papi). Kusapa Papi yang biasanya digelar pada Sabtu pagi ini digeser ke Selasa siang khusus untuk penilaian Karang Taruna Berprestasi. Rombongan tim penilai disambut oleh Ibu-Ibu PKK yang berbaris rapi dengan seragam oranye kebanggaan mereka. Di ujung barisan, terdapat kelompok senam ibu-ibu yang dengan lincah melakukan senam. Senam dipimpin oleh instruktur Mba Cinta. Ibu-Ibu sudah mempersiapkan koreografi senam beberapa hari sebelum penilaian. Ibu-ibu terlihat senam dengan kompak mengikuti irama lagu. Sebanyak 30 pelaku UMKM memamerkan karya terbaik mereka siang itu. Ada pula stand ibu-ibu PKK. Tiap padukuhan diwajibkan mengirimkan produk UMKM mereka untuk dipamerkan. Kusapa Papi merupakan upaya pembangkitan ekonomi warga Kepek. Kusapa Papi terselenggara atas kerja sama antara Karang Taruna Kepek Raya, Kelompok Sadar Wisata Kampung Tahu Sumbermulyo, dan Pihak Kalurahan Kepek. Produk-produk yang ditawarkan dari makanan tradisional seperti gethuk, gatot, tiwul, walang goreng, dan lainnya hingga makanan modern seperti donat kentang isi cokelat. Masih banyak lagi kuliner yang ditawarkan. Tidak lupa ada juga penjaja baju dengan harga yang miring. 

Rombongan penilai melanjutkan kunjungan ke teknologi biogas pabrik tahu yang merupakan inovasi warga Kepek dalam pemanfaatan siklus limbah tahu. Pabrik tahu Pak Tarno ini menjadi pabrik tahu percontohan karena inovasi pemanfaatan limbah tahu tersebut. Rombongan mengunjungi pengelolaan parkiran di Jalan Agus Salim yang mana terdapat MoU (Memorandum of Understanding) atau kesepakatan antara Karang Taruna Kepek Raya dengan toko-toko di Jalan Agus Salim berupa pemberdayaan anggota Karang Taruna Kepek menjadi juru parkir. Selanjutnya, rombongan mengunjungi Kampung Batik Manding Siberkreasi untuk melihat beragam batik cantik buah tangan warga Kepek. Kunjungan tim penilai berakhir di Lapangan Persatuan Kepek Raya, lapangan yang baru dibangun untuk menyatukan karang taruna dengan kegiatan-kegiatan dan klub-klub olahraga.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Terjemahan

Polling Web Kepek

Bagaimana menurut anda informasi dari website Kepek?
Sangat memuaskan, Lanjutkan
Memuaskan Saja
Memuaskan, Tingkatkan
Tidak Memuaskan
Create free online surveys

wa